Selasa, 12 Maret 2013

Mahasiswa Idaman

Mahasiswa ideal menurut pandangan saya adalah ketika mahasiswa tersebut menjadi layaknya mahasiswa. Disini akan saya jabarkan layaknya mahasiswa menurut saya. Mahasiswa sangat berperan penting di Indonesia, bukan hanya dalam kegiatan kampus atau akademik tapi dalam bernegara. Katakanlah wakil rakyat, suara rakyat dan aspirasi rakyat ditampung dan dilontarkan oleh mahasiswa melalui caranya masing-masing. Berapa banyak hal yang sudah terkemuka di Indonesia ini salah satunya juga karena adanya peran mahasiswa. Dalam lingkungan kampus pun seperti itu, mahasiswa dituntut untuk menjadi tauladan penuntut ilmu lainnya, sebagai pelajar yang berkompeten mahasiswa selalu di bentur dengan perkataan layaknya “Lulusan sarjana kok....”, titik-titik tersebut adalah hal yang merupakan kekurangan mahasiswa tersebut. Maka dari itu mahasiwa harus mulai mengerti tanggung jawab, berani bertanggung jawab itu artinya siap untuk menerima dampak atas hal yang telah ia lakukan. Cerdas dalam mengambil keputusan, tidak selalu keputusan baik namun keputusan yang tepat. Membangun pribadi baik dengan menghargai dirinya sendiri, mulai melakukan kegiatan yang berdampak baik pada dirinya sendiri, seperti jujur karena sifat tidak jujur kedepannya akan menghancurkan dirinya sendiri. Peka terhadap sekitar yang dapat membangun sifat sosial ataupun menghargai orang-orang sekelilingnya baik di lingkungan kampus ataupun tempat tinggal. Kreatif guna mengasah kemampuan diluar ilmu yang dipelajarinya, ataupun memperdalam ilmu yang dipelajarinya. Serta kepercayaan yang kuat pada Tuhan, dengan modal tersebut maka hal yang terbaik lah yang di dapatkan, karena hal-hal buruk tidak menggoyahkan niat baiknya. Dengan begitu mahasiswa ideal menurut saya sudah cukup, karena ilmu yang dia pelajari mampu dibuat menjadi bentuk kemanusiaan atau hal-hal sosial lainnya seperti mempergunakan ilmunya untuk membantu orang lain ataupun berguna untuk orang lain, tidak akan sombong dan memiliki banyak relasi karena mengenal peka terhadap sekitar dan menghargai dirinya sendiri, berfikir kritis dalam bekerja karena kreatif mengembangkan minatnya, tidak mudah jatuh ataupun terpuruk karena cerdas mengambil keputusan, jujur dan siap bertanggung jawab akan menyelamatkannya di dunia kerja, dan biarpun menjadi orang pintar tetap mempergunakan ilmunya untuk kebaikan karena di dasari oleh taqwa terhadap Tuhannya serta hal tersebut tidak membuatnya tergoyah oleh hal-hal buruk. Semoga generasi mahasiswa sekarang dan kedepannya selalu dapat menjadi mahasiswa yang ideal. Mahasiwa yang dapat memegang teguh kemahasiswaannya. Amin. Read More..